Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Sambut Libur Panjang Idul Adha, KAI Daop 8 Surabaya Siapkan 29.830 Tiket per Hari

(Dok. Istimewa).

Redaktur:

KOLOM SURABAYA – Menyambut libur panjang Hari Raya Idul Adha, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya menyiapkan 29.830 tiket per hari dan mengoperasikan enam kereta api (KA) tambahan untuk memenuhi tingginya animo masyarakat terhadap layanan transportasi kereta api. Periode layanan khusus ini berlaku mulai Rabu, 5 Juni hingga Senin, 9 Juni 2025.

Langkah ini merupakan bagian dari komitmen PT KAI Daop 8 Surabaya dalam memberikan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan tepat waktu, sekaligus mengantisipasi lonjakan volume penumpang selama periode libur panjang ini.

Secara keseluruhan, KAI Daop 8 mengoperasikan 58 perjalanan KA per hari, terdiri dari 52 KA reguler dan 6 KA tambahan, dengan total kapasitas mencapai 29.830 tempat duduk. Kereta tambahan ini melayani berbagai relasi favorit seperti Surabaya–Jakarta, Surabaya–Bandung, Surabaya–Yogyakarta, dan Surabaya–Banyuwangi.

Baca Juga :  Momen Libur Panjang, KAI Daop 1 Jakarta Layani Ratusan Ribu Penumpang

Berikut daftar KA tambahan yang dioperasikan oleh KAI Daop 8 Surabaya:

KA Sancaka Tambahan, Relasi: Surabaya Gubeng – Yogyakarta (PP), Jadwal Operasi: 5–10 Juni 2025.

KA Anjasmoro Tambahan, Relasi: Surabaya Pasarturi – Gambir, Jadwal Operasi: 5–10 Juni 2025.

KA Mutiara Timur Tambahan, Relasi: Surabaya Gubeng – Ketapang, Jadwal Operasi: 5–10 Juni 2025.

KA Gajayana Tambahan, Relasi: Malang – Gambir, Jadwal Operasi: 5–10 Juni 2025.

KA Arjuno Ekspres, Relasi: Malang – Surabaya Gubeng, Jadwal Operasi: 6–10 Juni 2025.

Baca Juga :  Semangat HBP ke-61, Blok Hunian Warga Binaan Lapas Narkotika Pamekasan Digeledah, Cegah Barang Terlarang Jelang Idul Fitri

KA Arjuno Ekspres, Relasi: Surabaya Gubeng – Malang, Jadwal Operasi: 6–10 Juni 2025.

Seluruh layanan tambahan ini akan mendukung perjalanan di wilayah operasional Daop 8 Surabaya, meliputi stasiun-stasiun seperti Surabaya Gubeng, Surabaya Pasarturi, Malang, Mojokerto, hingga Bojonegoro.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menyampaikan bahwa penambahan kereta ini bertujuan untuk memberikan kemudahan mobilitas masyarakat selama libur panjang.

“Penambahan perjalanan KA ini juga bertujuan untuk memberikan kemudahan akses transportasi yang aman, nyaman, dan tepat waktu, serta mengantisipasi tingginya permintaan pelanggan pada momen libur panjang,” ujar Luqman.

“KAI mengimbau pelanggan untuk merencanakan perjalanannya sebaik mungkin, membeli tiket secara resmi, serta mematuhi seluruh ketentuan yang berlaku demi keamanan dan kenyamanan bersama,” tutup Luqman.

Baca Juga :  Posisi KAI di Segmen Layanan Premium Menguat, Lebih dari 11.000 Penumpang Pilih Suite Class Compartment

Tiket dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI, situs resmi kai.id, serta seluruh kanal penjualan resmi lainnya. KAI mengimbau pelanggan untuk memesan tiket sejak dini, memperhatikan jadwal keberangkatan, dan datang lebih awal ke stasiun guna menghindari antrean dan keterlambatan.

PT KAI Daop 8 Surabaya juga menegaskan komitmennya dalam menjaga keselamatan dan kualitas layanan, dengan memastikan kesiapan petugas operasional dan pelayanan di seluruh titik stasiun dan perjalanan.

Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan dapat menghubungi Contact Center KAI di 121 atau melalui WhatsApp KAI 121 di 08111-2111-121.

NETWORK

Retorik.id
Kabarbaru.co
Sekitar Jatim
Suara.net

Kolom Indonesia menjadi sumber informasi bagi masyarakat yang ingin melihat fakta secara jernih, berimbang, mendalam dan menyeluruh.

Follow Kolom Indonesia

Get it on Google play store
Download on the Apple app store